Menghilangkan Bekas Luka Secara Alami | s-siti : Portal Berita Online

Menghilangkan Bekas Luka Secara Alami

Menghilangkan Bekas Luka Secara Alamiah

Cara Alami Menghilangkan Bekas Luka akan menjadi pembahasan kita pada kesempatan kali ini. Banyak orang melakukan segala hal agar bekas luka yang dimilikinya bisa hilang, dari yang menggunakan berbagai jenis obat ataupun secara alami, pada kesempatan kali ini kami akan berbagi informasi mengenai Tips Menghilangkan Bekas Luka Dengan bahan alami, langsung saja kita simak uraian berikut ini.

Mentimun

Cuci bersih mentimun, setelah bersih potong mentimun dan haluskan dengan blender ataupun dengan cara ditumbuk. Setelah mentimun halus, oleskan pada bekas luka dan biarkan sepanjang malam. lakukan cara ini secara rutin dan teratur.

Madu
Oleskan madu murni secara merata pada bekas luka. diamkan selama kurun waktu 20-30 menit. setelah itu bilas menggunakan air hangat. lakukan cara ini secaran rutin.

Teh Hijau
langkah pertama yang harus anda lakukan adalah menyeduh Teh Hijau, basahkan kapas ataupun handuk kecil menggunakan air seduhan teh hijau tersebut. Lalu, usapkan bagian luka yang sudah dibersihkan.

Daun Pare
Cuci bersih daun Pare yang masih segar. setelah itu remas-remas sampai halus. Tambahkan sedikit air hangat, lalu peras. Campurkan air perasan tersebut dengan 2 sendok makan tepung beras dan aduk sampai merata hingga teksturnya seperti lotion. Balurkan pada bagian bekas luka. Biarkan sampai kering dan bilas sampai bersih.

Daun Mint
Ambillah beberapa lembar daun mint, cuci bersih dan haluskan. Oleskan ke area luka Anda.

Lidah Buaya
Oleskan lendir lidah buaya pada bekas luka secara rutin. hati hati jangan sampai kena getah dari lidah buaya tersebut karena dapat membuat kulit gatal.

Noni Juice
Basahkan handuk kecil dengan Noni juice. kompres bekas luka tersebut dan biarkan hingga mengering. Kemudian, bilas dengan air hangat. Lakukan secara rutin sehari 2-3 kali sehari sampai bekas lukanya hilang.

Sekian informasi kami tentang Cara Menghilangkan Bekas Luka Secara Alami, semoga dapat membantu.

0 komentar:

Posting Komentar